Perancangan Sistem Informasi Penjualan Berbasis Online Menggunakan Pemrograman PHP dan Pemodelan UML (Studi Kasus Koningshoes Padang)

(1) Universitas Putra Indonesia YPTK Padang 

(2) Universitas Putra Indonesia YPTK Padang 

(3) Universitas Putra Indonesia YPTK Padang 


Copyright (c) 2023 Dimas Dwi Randa, Yeviki Maisyah Putra, Refli Noviardi
DOI : https://doi.org/10.29210/30032656000
Full Text:

Abstract
Toko Koningshoes merupakan sebuah toko yang masuk ke dalam kategori usaha kecil menengah yang menjual berbagai sepatu pria maupun wanita. Toko Koningshoes menjual barang jadi yang di belinya dari pihak importir kemudian menjualnya kepada reseller atau dropshipper yang akan menjual barang itu kembali. Website adalah salah satu wadah yang dapat dijadikan alat pemasaran produk dalam sebuah usaha selain untuk sekedar media informasi, selain itu juga dapat mempermudah akses untuk penjualan dan aktivitas lainnya yang menjadi peluang untuk bisnis. Penjualan berbasis website juga dapat mengoptimalkan pengunaan komputer, sehingga dapat meminimalkan resiko kehilangan data. Semakin berkembangnya penggunaan teknologi yang ada di Indonesia, saat ini trend menggunakan website semakin meningkat untuk kebutuhan masyarakat pada umumnya. Sehubugan dengan hal itu Toko Koningshoes juga harus menyesuaikan diri dengan perkembangan yang terjadi, salah satunya adalah dengan membangun sebuah website untuk memudahkan pembeli melihat produk yang ada di Toko Koningshoes. Website yang digunakan untuk menyimpan data penjualan ini dibangun menggunakan database MySQL menggunakan Bahasa Pemrograman PHP dan Pemodelan UML.
Article Metrics


Refbacks
- There are currently no refbacks.