Peningkatan Partisipasi dan Hasil Belajar Siswa Kelas IVA dalam Pembelajaran Pai dengan Strategi True Or False di SD Negeri 21 Batang Anai

(1) SDN 21 Batang Anai Kabupaten Padang Pariaman 


DOI : https://doi.org/10.29210/02017115
Full Text:

Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya partisipasi belajar siswa pada pembelajaran PAI di kelas IVA SD Negeri 21 Batang Anai baik dalam melaksanakan diskusi, mengemukakan pendapat dan menyimpulkan. Hal ini disebabkan karena pada saat proses pembelajaran guru lebih cendrung menggunakan metode ceramah yang berdampak pada rendahnya hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan partisipasi belajar siswa kelas IVA dalam pembelajaran PAI dengan strategi True or False di SD 21 Batang Anai. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IVA yang berjumlah 20 orang. Rumusan penelitian ini adalah bagaimanakah strategi True or False dapat meningkatkan partisipasi belajar siswa?. Berdasarkan hasil penelitian yang terdapat pada lembar observasi partisipasi siswa siklus I diperoleh rata-rata skor persentase partisipasi siswa untuk melakukan diskusi 60%, mengemukakan pendapat 50%, dan menyimpulkan pelajaran 30% dan Siklus II untuk melakukan diskusi 85%, mengemukakan pendapat 75%, dan menyimpulkan pelajaran 72.5%. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran PAI dengan menggunakan strategi True or False dapat meningkatkan partisipasi belajar siswa kelas IVA SD 21 Batang Anai. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disarankan agar guru dapat menerapkan strategi True or False dalam pembelajaran PAI dengan materi yang lain.
References
Arikunto, Suharsimi, dkk. 2010. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Rineka Cipta.
Ardi, Z. (2014). Cita-cita Perkerjaan dan Pilihan Peminatan Siswa Sekolah Menengah Atas Negeri di Sumatera Barat.
Daharnis, D., & Ardi, Z. (2016). The Compatibility Student Choice of University Majoring; a Preliminary Studies. GUIDENA: Jurnal Ilmu Pendidikan, Psikologi, Bimbingan dan Konseling, 6(1), 101-109.
Dimyati, Mujiono. 2006. Belajar dan Pembelajaran. Cetakan ke-6. Jakarta: Rineka Cipta.
Desfitri, Rita, dkk. 2008. “Peningkatan Aktivitas, Motivasi dan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VIII2 MTsN Model Padang melalui Pendekatan Kontekstual”. Laporan Pengembangan Inovasi Pembelajaran di Sekolah (PIPS). Padang: FKIP Universitas Bung Hatta.
Muslich, Masnur. 2010. Pembelajaran Berbasis Kompetensi dan Kontekstual. Jakarta: Bumi Aksara.
Nursidik, Yahya. 2008. “Metode Diskusi Pembelajaran”. Tersedia di http//www. Yahya nursidik.com.Diakses 04 Oktober 2012.
Sanjaya, Wina. 2008. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada Media Grup.
Silberman, Melvin. 2009. Active Learning. Bandung: Nusamedia dan Nuansa.
Sudjana, Nana. 2005. Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algasindo.
Sumadi, Made. 2012.”Partisipasi Belajar Siswa”.http: pawitriyadi87.
Tukiran, Taniredja. 2010. Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: Alfabeta.
Wardani, I.G.A.K. 2003.Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Pusat Penerbitan Universitas Terbuka.
Wiraatmadja, Rochiati. 2007. Metodologi Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: Remaja Rosda Karya.
Yanti, S., Erlamsyah, E., Zikra, Z., & Ardi, Z. (2013). Hubungan antara Kecemasan dalam Belajar dengan Motivasi Belajar Siswa. Konselor, 2(1).
Yusrizal. 2010. Bahan Ajar Pembelajaran PKn SD Kelas Tinggi. Padang: Jurusan PGSD Fkip Universitas Bung Hatta.
Zaini, Hisyam, Bermawy Muntehe, dan Sekar Ayu Aryani. 2005. Strategi Pembelajaran Aktif. Yogyakarta:
Article Metrics


Refbacks
- There are currently no refbacks.